"Praktikum itu ribet. Apalagi kalau alat dan bahannya tidak lengkap."
Kata siapa?
IPA kepanjangan dari Ilmu Pengetahuan Alam, merupakan ilmu yang mempelajari tentang peristiwa-peristiwa yang terjadi di alam. Karena itu, pembelajaran IPA tidak pernah terlepas dari kegiatan penyelidikan. Penyelidikan dalam IPA terdiri dari kegiatan pengamatan dan percobaan. Untuk melakukan pengamatan maupun percobaan, tentu harus didukung dengan alat dan bahan yang memadai. Bagaimana jika tidak ada?
Rumah Belajar melalui salah satu fitur utamanya yaitu laboratorium maya (lab maya) memberikan solusi praktikum praktis. Hanya dengan bermodalkan gadget, kita dapat melakukan praktikum.
Fitur simulasi praktikum lab maya disajikan secara interaktif dan menarik. Di dalamnya terdapat juga lembar kerja dan teori praktikum. Percobaan lab maya dapat kita lakukan secara langsung pada laman belajar.kemdikbud go.id atau bisa juga kita unduh untuk dipraktekkan secara offline.
Fitur lab maya menyediakan konten untuk mata pelajaran IPA dan matematika pada jenjang SMP dan SMA. Untuk dapat memanfaatkan lab maya ini pertama kali kita harus login dengan akun masing-masing. Jika belum memiliki akun di Rumah Belajar, maka kita dapat mendaftar terlebih dahulu. Setelah itu kita dapat setiap saat memanfaatkannya dalam kegiatan pembelajaran.
Penulis tidak jarang memanfaatkan lab maya untuk mendukung kegiatan praktikum. Dalam pemanfaatannya, penulis membagikan lab maya kepada peserta didik agar saat mengaksesnya peserta didik diarahkan ke laman portal Rumah Belajar. Hal ini demi memperkenalkan secara luas Rumah Belajar.
Dengan adanya lab maya ini semakin memudahkan kita dalam melakukan praktikum dimana saja, tidak harus di laboratorium. Kita juga tidak perlu bersusah payah mempersiapkan alat dan bahan. Terlebih lagi jika alat dan bahannya tidak tersedia, kita tidak perlu mencari kemana-mana, tinggal klik Portal Rumah Belajar, pilih fitur lab maya. Mudah, tanpa ribet.
Dalam hidup ini kelebihan selalu berpasangan dengan kelemahan. Keduanya erat tak terpisahkan. Tidak semua percobaan tersedia di lab maya. Kita sebagai guru harus mampu berinovasi bagaimana agar kegiatan pembelajaran yang kita laksanakan dapat berjalan optimal dan dapat mencapai tujuan yang telah ditetapkan.
Bagaimanapun kegiatan praktikum akan sangat membekas jika dilakukan secara langsung. Namun, jika keadaan memaksa tidak dapat dilakukannya praktikum secara langsung, maka lab maya adalah solusinya.
Dalam hidup ini kelebihan selalu berpasangan dengan kelemahan. Keduanya erat tak terpisahkan. Tidak semua percobaan tersedia di lab maya. Kita sebagai guru harus mampu berinovasi bagaimana agar kegiatan pembelajaran yang kita laksanakan dapat berjalan optimal dan dapat mencapai tujuan yang telah ditetapkan.
Bagaimanapun kegiatan praktikum akan sangat membekas jika dilakukan secara langsung. Namun, jika keadaan memaksa tidak dapat dilakukannya praktikum secara langsung, maka lab maya adalah solusinya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar